JEJAKLANGKAHKU – Khao San Road (Jalan Khao San) di Bangkok, infonya sih merupakan tempat ngumpulnya para backpacker dari seluruh belahan dunia. Penasaran dengan spot wisata ini, sayapun menyempatkan diri berjalan kaki sejauh kurang lebih 1 (satu) km dari lokasi Grand Palace (tanpa menghiraukan panas teriknya kota Bangkok saat itu) dan akhirnya bisa sukses sampai di tempat ini dengan sedikit bantuan dari Mr Google Maps tentunya.
Kalau dibilang disini adalah tempat nongkrongnya para backpacker, ya memang terbukti sih, karena sejak mulai memasuki area ini dimana saat itu saya melewati sebuah jalan kecil (lebih tepatnya lorong/gang), maka yang nampak disekitarnya adalah segala macam fasilitas buat para backpacker. Mulai dari jajanan berbagai macam makanan yang dipajang dipinggir jalan/gang tersebut hingga hotel-hotel dengan berbagai kelas, mulai dari homestay, hostel, dorm, hingga hotel bintang 3, semuanya lengkap ada disini. Khusus untuk menu makanan yang dijajakan dipinggir jalan, kudu waspada memilihnya ya bro sis, upayakan bisa bertanya terlebih dahulu apakah makanan tersebut halal atau tidak.
Sebenarnya area Khao San Road ini hanyalah sebuah jalanan biasa yang juga tidak terlalu panjang jalannya (short road) dimana pada sepanjang jalan tersebut terbentang hotel-hotel, pertokoan, bar, cafe, serta berbagai fasilitas lainnya yang tentunya sangat menunjang aktivitas turis atau pendatang khususnya bagi para backpacker yang pastinya selalu akan mencari fasilitas traveling yang murah. Saat pagi hingga sore, jalanan ini bisa dilalui oleh kendaraan bermotor, namun jika malam hari tiba, maka jalanan akan dipenuhi oleh turis yang lalu lalang dengan diiringi beragam musik dari bar atau cafe di sekitarnya. Disamping itu, area Khao San Road ini juga dipenuhi dengan pedagang baju kaos, souvenir, agen visa, dan bahkan agen turis dan travel dengan harga yang relatif murah yang juga siap melayani para backpacker untuk traveling di sekitar wilayah Thailand ini.
Jika anda adalah backpackers dan ingin suasana ramai, serba murah dan bisa saling berinteraksi dengan para backpackers lainnya dari berbagai dunia, maka tempat ini merupakan tempat yang pas buat anda kunjungi, bahkan bisa sekalian mencari penginapan di area ini. Namun jika hanya sekedar ingin berkunjung ke sini, maka spot wisata ini dapat menjadi salah satu destinasi tambahan yang bisa anda tambahkan dalam itenery wisata khususnya saat berwisata ke beberapa temple di sekitar area Grand Palace, Wat Pho, Bangkok National Museum dan lain sebagainya. Karena lokasinya yang berdekatan dengan Grand Palace, maka transportasi menuju Khao San Road ini pun sama dengan jika akan berkunjung ke Grand Palace. Sebagai contoh, dari hotel tempat saya menginap di sekitar Chatuchak Market di kota Bangkok, maka terlebih dahulu saya harus naik train (BTS) menuju ke stasiun Saphan Taksin dan selanjutnya berpindah ke transportasi air yaitu naik river taxi atau tourist boat, disebabkan lokasi ini terpisah oleh sungai Chao Phraya yang mengharuskan kita melanjutkan perjalanan dengan moda transportasi sungai. Nah selanjutnya tinggal berjalan kaki mengelilingi spot beberapa temple yang ada di sekitar Grand Palace dan dilanjutkan dengan berjalan kaki ataupun menyewa tuk-tuk (jangan lupa nawar tarif tuk-tuknya ya gaes) untuk dapat sampai ke spot Khao San Road. Berhubung saat itu saya memang kepengen jalan, jadinya tinggal mengaktifkan aplikasi Google Maps dan mengikuti arahnya hingga sampai dengan selamat di tempat tujuan…hehehe.
Oiya, ada banyak kuliner enak di sekitar Khao San Road ini, diantaranya es krim kelapa muda yang sempat saya beli seharga 40 Baht (Rp 16 ribu) berhubung cuaca di Bangkok saat itu lagi super panas tingkat dewa, jadinya haus melulu dan pastinya mencari minuman yang segar-segar. Nah coconut ice cream ini enaaak banget, tempat ice creamnya adalah batok kelapa muda yang daging kelapanya sudah dikeruk dan ditaro didalam batok kelapa tersebut, kemudian bagian atas dari daging kelapa muda ini ditutupi dengan 4 bongkah ice cream vanila dan diberi susu kental manis coklat serta taburan kacang tanah…hmmm yummyyy !
– Solo Traveling, Day 14 – Bangkok – Desember 2015 –
– My Trip My Happiness –