Keindahan Pahatan Sang Budha di Buddha Mountain, Pattaya Thailand

JEJAKLANGKAHKU – Kalau biasanya kita berkunjung ke suatu tempat yang mayoritas penduduknya beragama Budha, maka tentunya akan banyak obyek wisata yang menampilkan sang Budha dalam bentuk patung-patung. Tapi lain halnya dengan tampilan Sang Budha yang bisa kita saksikan di Pattaya, Thailand ini, karena tidak berupa patung melainkan sangat unik yaitu berupa pahatan yang dibuat di sebuah gunung dan dikenal dengan nama Maha Wachira Utta Mopat Satsada yang artinya Budha yang berbudi luhur dan mulia.

 

buddha laser pattaya 0
Buddha Mountain, Pattaya Thailand

Obyek wisata pahatan unik Budha ini sering disebut juga dengan Budha Laser, yang menurut sejarah pembuatannya adalah dengan menggunakan teknologi laser dimana laser tersebut adalah sebagai pemandu bagi para pekerja pada saat akan memasang kotak-kotak berwarna emas hingga akhirnya membentuk obyek bergambar Sang Budha tersebut dan menempel pada tebing gunung dengan tinggi pahatan 130 meter dan lebar 70 meter.

budha laser pattaya 2
Buddha Mountain, Pattaya Thailand

Lokasi gunung Khao Cheejan tempat pahatan Sang Budha ini berjarak kurang lebih 25 km dari pantai Pattaya, sehingga untuk wisata one day tour di sekitar Pattaya maka kita dapat mampir di tempat ini dan sekaligus mengunjungi beberapa obyek wisata lainnya yang juga tidak jauh dari tempat ini.

buddha laser pattaya 3
Tempat beribadah umat Budha di Buddha Mountain, Pattaya

Nah gimana suasana di sekitar pahatan Budha Laser ini ? yang jelas tiket masuknya adalah gratis alias gak perlu bayar. Cukup masuk langsung dari depan pintu utamanya dimana kita akan temui sebuah bangunan kecil tempat umat Budha melaksanakan ibadah. Setelah melewati tempat ibadah ini yang juga terdapat informasiĀ mengenai sejarah terbentuknya pahatan Sang Budha tersebut, maka akan dijumpai halaman terbuka yang sangat luas untuk menuju ke gunung Budha Laser tersebut. Karena areanya yang sangat terbuka, maka kalau datangnya siang hari, akan terasa sangat panas matahari menyengat kulit. Jadi, pastikan membawa payung atau topi ya gaes, dan jangan lupa juga pakai sun block, dijamin bisa kebakar kulit kalau sudah asyik berlama-lama foto-foto disekitar obyek ini.

buddha laser pattaya 1
Buddha Mountain, Pattaya Thailand

Saat berjalan mendekati gunung Budha Laser ini maka akan tampak taman-taman serta kolam-kolam yang mengelilingi gunung ini, dimana kita bisa menikmati keindahan taman dan kolamnya. Namun ternyata hanya sampai disini sajalah posisi pengunjung untuk bisa mendekat ke gunung ini, karena perjalanan kita akan terhalang oleh pagar-pagar yang membatasi pengunjung untuk bisa lebih dekat ke pahatan Sang Budha tersebut. Meskipun masih cukup jauh dari gunung Budha Laser tersebut, tapi saat mendongakkan kepala hingga ke atas pahatan, barulah terasa kalau pahatan ini ternyata besar sekali bro sis, padahal kalau dilihat dari jauh tampaknya biasa aja. Wew, salut juga dengan ide dan kreativitas pembangunannya yang super duper dahsyat.

budha laser pattaya 4
Taman di sekitar Buddha Mountain, Pattaya

Oiya jika sudah lelah berjalan keliling di tempat ini maka kita juga bisa menikmati minuman dingin maupun snack yang dijual di sisi samping kiri gunung Budha Laser tersebut dimana terdapat beberapa cafe dan toko makanan serta terdapat pula beberapa toko yang menjual souvenir dan baju-baju khas Pattaya.

buddha laser pattaya 5
Toko Souvenir di Buddha Mountain, Pattaya

– Solo Traveler (day 11) – Pattaya, Thailand – Desember 2015 –

– My Trip My Happiness –

3 thoughts on “Keindahan Pahatan Sang Budha di Buddha Mountain, Pattaya Thailand

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.