Gurihnya Kuliner Khas Cirebon, Empal Gentong Krucuk

Cirebon
[caption id="attachment_4875" align="aligncenter" width="800"] Empal Gentong Krucuk, khas Cirebon[/caption] JEJAKLANGKAHKU - Salah satu kuliner khas kota Cirebon yang sangat gurih dan sulit untuk dihindari (meski lagi diet berat) adalah Empal Gentong, berupa masakan berkuah santan dengan campuran berbagai bumbu gurih dan potongan daging, baik daging sapi maupun daging kambing, yang telah diolah dengan bumbu kunyit untuk menambah wangi aroma dagingnya. Sebenarnya terdapat 2 (dua) jenis masakan Empal Gentong ini, yaitu Empal Gentong dengan campuran kuah bersantan dan Empal Gentong Asem dengan campuran kuah asam dari buah belimbing wuluh. Dalam trip ke Cirebon kali ini sayapun menyempatkan diri untuk menikmati wisata kuliner kedua jenis Empal Gentong ini dan tentunya dengan mengunjungi 2 (dua) tempat makan Empal Gentong yang sudah sangat terkenal di Cirebon yaitu Empal Gentong Krucuk dan Empal Gentong Amarta.…
Read More