Berburu Merchandise Hard Rock di Kualalumpur, Malaysia

JEJAKLANGKAHKU – Jika ingin berburu merchandise Hard Rock yang ada di Kualalumpur Malaysia, maka berkunjunglah ke Hard Rock Shop yang berada dalam satu kawasan yang sama dengan Hotel Concorde. Lokasi tokonya berada di lantai ground tepat di bagian bawah hotel tersebut dan bersebelahan dengan Hard Rock Cafe Kualalumpur. Jadi langsung kelihatan dari arah jalan raya ya gaes, sangat mudah untuk menemukan lokasi Hard Rock Shop ini.

hard-rock-cafe-kualalumpur-3-1
Lokasi Hard Rock Shop di Kualalumpur Malaysia

Nah bagaimana cara transportasi untuk dapat sampai ke Hard Rock Shop ini ? Cara paling mudah dan murah selain menggunakan taxi yang bisa langsung mengantarmu ke tokonya, maka naiklah  Kereta Monorail dengan jalur yang berwarna hijau muda, bisa dilihat dipeta jalur kereta yang ada di Kualalumpur ya bro sis, pastikan menemukan jalur Kereta Monorail tersebut dan turunlah di stasiun kereta Bukit Nanas. Kebetulan saat itu starting point saya adalah dari stasiun kereta KL Sentral, sehingga untuk menuju stasiun Bukit Nanas tersebut, hanya perlu naik 1 (satu) jalur kereta Monorail saja yang berwarna hijau muda tersebut, tanpa perlu berpindah jalur kereta lagi, dan sudah bisa langsung turun di stasiun Bukit Nanas (stasiun kereta ke-4 dari arah stasiun KL Sentral).

Jika rute perjalananmu dari arah stasiun KL Sentral maka saat akan memasuki stasiun Bukit Nanas kita bisa melihat lokasi Hard Rock Shopnya yang berada di sisi kanan rel kereta, hanya sekitar 200 meter dari lokasi stasiun Bukit Nanas. Setelah kereta berhenti di stasiun Bukit Nanas, turunlah ke lantai dasar dan keluarlah di sisi jalan yang persis berada di bawah jalur rel kereta Monorailnya (jangan diseberangnya ya gaes, karena harus menyeberang lagi kalo turun di seberang jalannya). Selanjutnya tinggal berjalan disepanjang trotoarnya sekitar 200 meter dan kita sudah dapat melihat papan nama yang mengarahkan kita masuk ke dalam kompleks Hotel Concorde dimana lokasi Hard Rock Shopnya berada.

hard-rock-cafe-kualalumpur-2-1
Aneka Merchandise Hard Rock di Hard Rock Shop Kualalumpur

Cara lainnya yang lebih murah dan gratis, adalah dengan naik Bus Go KL yang sebenarnya diperuntukkan bagi turis meski ternyata banyakan penduduk lokak KL juga yang ikutan naik bus ini. Lumayan kan gaes, gratis gitu loh, tinggal naik aja dari halte-halte yang sudah menjadi jalur yang dilewatinya, kemudian duduk manis sembari memperhatikan halte-halte mana saja yang sudah dilewatinya, dan kemudian tinggal turun tepat di halte yang kamu tuju, tanpa perlu membayar sepeser uang pun…huaaaa enak ya. Nah khusus untuk rute Bus Go KL yang melewati Hard Rock Shop ini adalah rute bus dengan warna hijau (rute KLCC – Bukit Bintang – KLCC) yang salah satu halte pemberhentiannya adalah di Hotel Concorde (Hard Rock Cafe, Shang-ri La Hotel, Bukit Nanas Monorail Station).

hard-rock-cafe-kualalumpur-1-1
Oleh-Oleh Hard Rock : Baju Kaos dan Magnet Kulkas

Nah apa saja yang bisa kamu bawa pulang sebagai merchandise Hard Rock ? ya seperti Hard Rock Shop pada umumnya, semua koleksi Hard Rock lengkap dijual di toko ini, mulai dari berbagai desain baju kaos, kemeja, topi, aneka souvenir, magnet kulkas, syal, jaket dan sebagainya, silahkan dipilih dan sesuaikan dengan kemampuan bayarmu karena harganya yang pasti akan menguras dompet wkwkwkkw. Kalo saya sih, yang pasti wajib dibeli adalah baju kaos dan magnet kulkas. Harga baju kaos dengan tampilan seperti gambar di atas adalah RM 115 (115 Ringgit Malaysia), sedangkan magnet kulkasnya berkisar Rp 200 ribu (lupa harga Ringgit Malaysianya, tapi kisarannya di berbagai Hard Rock Shop di negara lainnya ya sekitar Rp 200 ribu an per magnet).

hard-rock-cafe-kualalumpur-4-1
Welcome to Hard Rock Shop, Kualalumpur Malaysia

Alamat lengkap Hard Rock Shop dan Hard Rock Cafe tersebut adalah di Jalan Sultan Ismail, 50250 Kualalumpur, Wilayah Persekutuan Kualalumpur, Malaysia, dengan jam operasional mulai buka pukul 11.30 AM dan tutup dini hari pukul 02.00 AM.

– Kualalumpur, Malaysia – Desember 2015 –

– My Trip My Happiness –

 

One thought on “Berburu Merchandise Hard Rock di Kualalumpur, Malaysia

Leave a Reply to Chang Marker Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.